Cari di Blog Ini

Selasa, 08 November 2011

Travel / Jalan-Jalan / Wisata to Hong Kong

Hong Kong adalah wilayah bekas koloni Inggris di pinggiran Laut China Selatan yg saat ini telah dikembalikan ke China, namun masih memiliki otonomi penuh pada semua bidang kecuali pertahanan dan hubungan luar negeri. Setidaknya sampai tahun 2047, Hong Kong akan tetap mempertahankan sistem politik, ekonomi, dan hukum sendiri.




Visa:
Visa on Arrival untuk kunjungan singkat atau wisata bisa didapatkan secara gratis bagi pemegang passpor Indonesia. Umumnya diberikan ijin tinggal selama 30 hari.

Currency \ Mata Uang:
Mata Uang yg digunakan adalah Hong Kong Dolar (HKD). Untuk beberapa pecahan, ada 3 macam desain gambar mata uang untuk nilai yg sama. Ada yg mempunyai logo HSBC, Standard Chartered Bank, atau Bank of China.
Sebaiknya menukar uang di Indonesia. Rupiah mempunyai nilai yg lebih rendah disana. Atau membawa US Dolar untuk ditukarkan disana.

Iklim dan Kondisi Alam:
SubTropis, lebih dingin dari Indonesia. Terkadang dilanda badai tropis.
Hong Kong terdiri dari beberapa pulau dan berbukit-bukit, penduduk umumnya tinggal di daerah dekat pantai.

Transportasi:
Taxi (dengan meter / argo), Bus, dan MTR (train).
Taxi hrs dibayar secara tunai / cash, sedangkan Bus dan MTR menggunakan Octopus Card.
Meskipun tidak sebaik Singapura, sistem transportasi disini sangat memadai bagi turis.
Untuk Bus, harap perhatikan jadwal yg ada, karena tidak semua bus beroperasi secara terus menerus.

Bahasa:
Bahasa utama adalah Cantonese. Beberapa bisa mengerti Bahasa Mandarin dan Bahasa Inggris.
Petunjuk jalan umumnya juga ditulis dalam Bahasa Inggris.

Tempat Menarik Untuk Di Kunjungi:
CauseWay Bay, Times Square, Stanley Market, Central Pier, The Peak, Avenue of Stars, DisneyLand, dll.

Jumat, 21 Oktober 2011

Daftar Kode Plat Nomer Kendaraan Bermotor di Indonesia

Berikut ini adalah kode nomer kendaraan bermotor atau nomer polisi untuk kendaraan di wilayah Indonesia:

A      Banten
AA   Kedu
AB   Yogyakarta
AD   Surakarta
AE   Madiun
AG   Kediri
B      Jakarta
BA   West Sumatra
BB   North Sumatra
BD   Bengkulu
BE   Lampung
BG   South Sumatra
BH   Jambi
BK   North Sumatra
BL   Aceh
BM  Riau
BN   Bangka
BP   Riau Islands
D     Bandung
DA  South Kalimantan
DB   Minahasa
DC   West Sulawesi
DD   South Sulawesi
DE   South Maluku
DG   North Maluku
DH   East Maluku
DK   Bali
DL   Sangihe/Talaud
DM  North Sulawesi
DN   Central Sulawesi
DR   Lombok
DS   Papua
E     Cirebon
EA   Sumbawa
EB   Flores
ED  Sumba
F     Bogor
G    Pekalongan
H    Semarang
K    Pati
KB  West Kalimantan
KT  East Kalimantan
L     Surabaya
M    Madura
N    Malang
P     Besuki
R    Banyumas
S    Bojonegoro
T    Kerawang
W   Sidoarjo
Z    Tasikmalaya

Kamis, 20 Oktober 2011

Pilah Pilih Hotel - Singapore

Kalau kebetulan melakukan perjalanan bisnis atau wisata ke Singapura dan ingin tinggal di kawasan City, berikut ini beberapa pilihan hotel yang layak Anda pertimbangkan.

  • SwissOtel The Stamford, 2 Stamford Road, Singapore 178882
Keunggulan:
Pelayanan yg ramah, nice view, proses check in dan check out cepat, bersebelahan dengan MRT City Hall, dekat dengan Raffles City shopping center.

Kekurangan:
Interior model lama, fasilitas kurang modern.
  • Fairmont Singapore, 80 Bras Basah Road, Singapore 189560
Keunggulan:
Fasilitas modern, nice inroom - audio system, pelayanan ramah, dekat MRT City Hall, dekat dengan Raffles City shopping center.

Kekurangan:
Proses check in or checkout kadang lama, antrian pada restoran seringkali panjang. 

  • Conrad Centennial Singapore, Two Temasek Boulevard, Singapore 038982
Keunggulan:
Fasilitas modern, pelayanan ramah, buah-buahan di kamar, proses check in dan check out cepat, dekat dengan Suntec City mall.

Kekurangan:
Agak jauh dari MRT (Promenade adalah yg terdekat), view terbatas, kadang jalan sekitar macet.
  • Marina Bay Sands, 10 Bayfront Avenue, Singapore 018956
Keunggulan:
Nice view (Sky Park), menawarkan "welcome drink" ketika check-in, dekat dengan MBS Casino dan The Shoppes shopping center.

Kekurangan:
Kadang sangat ramai sehingga proses check in or check out lama, lalu lintas sekitar juga kadang macet, ada surcharge tambahan untuk taxi, harga makanan lebih mahal dibandingkan dengan tempat sejenis di singapura.

Masing masing hotel punya kelebihan dan kekurangan.
Harga dan fasilitas yg diberikan kira2 seimbang. Jadi pilihan kembali kepada Anda...

Minggu, 16 Oktober 2011

Travel Tips

Berikut ini adalah beberapa tips yg mungkin berguna bagi Anda ketika travelling:

1. Cari informasi sebanyak mungkin tentang tempat yg akan Anda tuju. Lokasi hotel, lokasi wisata, mode transportasi yg ada, makanan, cuaca, etc.
2. Pesan Penerbangan dan Hotel jauh hari sebelumnya agar mendapatkan harga yg lebih ekonomis.
3. Bila Anda berpergian keluar negeri, pastikan passport Anda mempunyai masa berlaku lebih dari 6 bulan. Beberapa negara juga memerlukan Visa untuk memasuki negara tersebut. Hubungi travel agent Anda untuk informasi lebih lanjut.
4. Usahakan untuk menukar uang pada money changer sebelum Anda berangkat menuju negara tujuan. Hindarkan menukar uang di bandara karena rate yg diberikan lebih rendah daripada rata2.
Pada beberapa negara, Rupiah mempunyai nilai tukar yg sangat rendah. Bila Anda tidak dapat menukar rupiah ke uang negara tujuan di Indonesia, lebih disarankan untuk membawa US dollar untuk kemudian ditukarkan dengan mata uang lokal dinegara tersebut.
5. Pada saat berangkat, pastikan Anda berada di Bandara 2 jam sebelum jadwal penerbangan. Proses Check-In dan Imigrasi pada beberapa tempat dapat memakan waktu yg cukup lama.
6. Sebaiknya membeli SIM Card lokal bila Anda cukup lama berada diluar negeri. Biaya roaming (jelajah) international telepon sangatlah mahal. Bila Anda tidak mau membeli SIM local di negara tujuan, hanya pergunakan telpon untuk hal yg benar2 perlu. Matikan juga data connection (internet) Anda. Tanpa disadari, biaya roaming internet bisa menguras kantung Anda.

Obligasi Ritel Indonesia (ORI) 8

Pada tahun ini pemerintah kembali menerbitkan obligasi ritel dengan seri ORI08.

Detailnya adalah sbb:
Masa penawaran: 7 - 21 Okteober 2011
Bunga: 7,30% per tahun
Jangka waktu: 3 tahun
Pemesanan Minimum: Rp. 5 Juta
Pemesanan Maximum: Rp. 3 Milyar
Pembayaran Bunga: Tgl 15 setiap bulannya
Masa Berakhir: 15 Oktober 2014
Pembayaran Pertama: 15 Desember 2011

Berikut ini adalah ke 25 Agent Penjual ORI08:

  1. Citibank NA
  2. PT ANZ Panin Bank
  3. PT Bank Bukopin, Tbk
  4. PT Bank Central Asia, Tbk
  5. PT Bank CIMB Niaga, Tbk
  6. PT Bank Danamon Indonesia, Tbk
  7. PT Bank Internasional Indonesia, Tbk
  8. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk
  9. PT Bank Mega, Tbk
  10. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk
  11. PT Bank OCBC NISP, Tbk
  12. PT Bank Pan Indonesia, Tbk
  13. PT Bank Permata, Tbk
  14. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk
  15. PT Bank UOB Indonesia
  16. Standard Chartered Bank
  17. The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited
  18. PT Ciptadana Securities
  19. PT Danareksa Securities
  20. PT Kresna Graha Securindo
  21. PT Lautandhana Securindo
  22. PT Mega Capital Indonesia
  23. PT Reliance Securities Tbk
  24. PT Sucorinvest Central Gani
  25. PT Trimegah Securities, Tbk.